Info Sekolah
Rabu, 21 Jan 2026
  • Selamat datang di website Resmi SMK Perwira Bangsa Sawangan Kota Depok Jawa Barat. silahkan cari informasi yang anda butuhkan di website kami
21 Desember 2025

Meriah! Perbas Festival SMK Perwira Bangsa Hadirkan Seni dan Kuliner

Minggu, 21 Desember 2025 Kategori : Berita

Swara  Pendidikan (Sawangan, Depok) — Seluruh siswa SMK Perwira Bangsa kelas X hingga XII mengikuti kegiatan Perwira Bangsa Festival (Perbas Fest) yang diselenggarakan sebagai ajang untuk mengasah serta meningkatkan potensi, bakat, dan minat peserta didik.

Seni & Desain Visual

Perbas Fest dilaksanakan pada Sabtu (20/12/2025) dan dihadiri oleh Ketua Yayasan Darul Irfan beserta jajaran, serta seluruh kepala sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan Darul Irfan.

Kegiatan ini diisi dengan beragam perlombaan dan pertunjukan, di antaranya fashion show, International Culinary Expo, lomba memasak, serta lomba tari tradisional. Selain itu, festival juga dimeriahkan dengan kehadiran 15 stan kuliner yang menampilkan berbagai karya olahan makanan hasil kreativitas siswa.

Untuk menambah kemeriahan, Perbas Fest turut menghadirkan penampilan spesial guest star Band Soul of Rote, yang disambut antusias oleh para peserta dan pengunjung.

Kepala SMK Perwira Bangsa, Muhammad Rizki, S.Si, menyampaikan bahwa Perbas Festival merupakan agenda rutin tahunan sekolah yang menampilkan kekayaan budaya Indonesia melalui berbagai perlombaan, baik individu maupun kelompok.

“Perbas Festival adalah acara tahunan SMK Perwira Bangsa yang menjadi wadah bagi siswa untuk menampilkan bakat, minat, dan kreativitas mereka, sekaligus memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia,” ujarnya.

Lebih lanjut, Perbas Festival bertujuan sebagai ekstravaganza budaya tahunan yang tidak hanya menampilkan  seni dan kreativitas siswa, tetapi juga menumbuhkan semangat kebersamaan, sportivitas, serta kolaborasi antarwarga sekolah.

Kegiatan ini lanjut Rizki, dirancang untuk menanamkan nilai-nilai seni, kreativitas, dan kerja sama sesuai dengan karakter dan visi sekolah. Festival ini melibatkan siswa, guru, orang tua, serta masyarakat umum sehingga mampu memperkuat rasa kebersamaan dan identitas SMK Perwira Bangsa.

“Ke depan, pihak sekolah membuka peluang agar Perbas Festival dapat berkembang menjadi kegiatan berskala lebih besar, bahkan nasional, sebagai upaya memperluas jejaring dan pengembangan potensi siswa antar sekolah,”pungkasnya. (Amr)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar

 

Archives

Pengumuman

Diterbitkan :
PENGUMUMAN RESMI
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Sehubungan dengan kegiatan dan proses pembelajaran di SMK Perwira Bangsa Sawangan, kami..

Info Sekolah

SMK PERWIRA BANGSA

NSPN : 20270209
Jl. Raya Mukhtar No.136, RT.004/RW.002, Sawangan Lama, Kec. Sawangan,
TELEPON 081381478801
EMAIL smkperwirabangsa@gmail.com
WHATSAPP +62-81381478801

Agenda

01
Jan 2026
waktu : 12:01